SSMS Kembali Dapatkan Penghargaan Zero Accident

 

PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk. (SSMS) kembali mencatatkan namanya sebagai penerima penghargaan zero accident di tingkat Provinsi Kalimantan Tengah.


PT Mirza Pratama Putra sebagai salah satu unit bisnis SSMS dinilai berhasil menerapkan sistem keselamatan dan kesehatan kerja (K3) dengan baik dan meraih predikat "zero accident" atau nihil kecelakaan bersama puluhan perusahaan penerima penghargaan lainnya.

 

Penghargaan ini diterima atas capaian 799.011 jam (kerja) produksi tanpa cedera, terhitung tanggal 1 Januari 2019 sampai dengan 31 Desember 2021. Saat itu penghargaan diserahkan oleh Perwakilan Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnaker) Kal-Teng kepada perwakilan Managemen  SSMS, Henky Satrio W.

 

Head of Sustainability SSMS, Henky Satrio W. mengungkapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah atas apresiasi yang diberikan.  Keberhasilan ini tidak lepas dari komitmen seluruh karyawan dan managemen perusahaan untuk mengimplementasi budaya K3 dalam menjalankan setiap kegiatan operasional.

 

Pada kesempatan ini, Henky juga menyampaikan kepatuhan terhadap K3 bukan sekadar memenuhi persyaratan perundangan-undangan saja, tapi juga wujud tanggung jawab moral sebagai pengelola perusahaan dalam memberikan perlindungan terhadap pekerja dengan menyediakan lingkungan kerja yang sehat dan aman.